10 Buah dan Sayuran Rendah Gula, Baik untuk Penderita Diabetes

Minggu, 14 April 2024 - 07:30 WIB
loading...
10 Buah dan Sayuran...
Sayuran dan buah-buahan merupakan pola makan sehat. Namun kandungan gula alami pada beberapa buah mungkin tidak cocok untuk mereka yang mengidap diabetes. Foto/SNAP-Ed Connection USDA
A A A
JAKARTA - Sayuran dan buah-buahan merupakan bagian penting dari pola makan sehat. Namun kandungan gula alami pada beberapa buah mungkin tidak cocok untuk sebagian orang, khususnya bagi mereka yang mengidap diabetes.

Penting untuk memperhatikan kandungan gula dalam sayuran dan buah-buahan. Terutama jika Anda memiliki masalah kesehatan tertentu seperti diabetes .

Meskipun sayuran dan buah-buahan menawarkan banyak vitamin, mineral, dan serat makanan, gula alaminya dapat memengaruhi kadar gula darah. Penderita diabetes atau mereka yang memantau asupan karbohidrat harus sangat waspada terhadap gula dalam makanan yang mereka konsumsi.

Buah dan Sayuran Rendah Gula



Berikut daftar buah dan sayuran rendah gula untuk diet rendah karbohidrat dilansir dari Style Craze, Minggu (14/4/2024).



1. Apel

10 Buah dan Sayuran Rendah Gula, Baik untuk Penderita Diabetes

Foto/Getty Images

Apel sangat bergizi. Sebuah apel berukuran sedang (182 g) mengandung 19 g gula, 25 g karbohidrat, dan 5 g serat. Fitokimia dalam apel mendukung pengelolaan berat badan, ramah diabetes, dan membantu meningkatkan kesehatan tulang, paru - paru, dan pencernaan.

2. Stroberi

10 Buah dan Sayuran Rendah Gula, Baik untuk Penderita Diabetes

Foto/Everyday Health

Seperti buah beri lainnya, stroberi rendah gula dan tinggi serat. Satu cangkir stroberi utuh (144 g) hanya mengandung 7 g gula dan 3 g serat.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1572 seconds (0.1#10.140)